PENGARUH PENDEKATAN PEMBELAJARAN EKSPLORASI LINGKUNGAN SEKITAR TERHADAP KEMAMPUAN SAINS ANAK TAMAN KANAK- KANAK

Authors

  • KADEK RESMITA DEWI .
  • Dr. I Ketut Gading,M.Psi .
  • Mutiara Magta, S.Pd., M.Pd. .

DOI:

https://doi.org/10.23887/paud.v7i2.18997

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendekatan pembelajaran eksplorasi lingkungan sekitar terhadap kemampuan sains anak taman kanak- kanak. Penelitianini tergolong eksperimen semu (quasi eksperiment) dengan rancangan non-equivalent pretest and posttest control group design. Sampel penelitian ini adalah anak kelompok B di TK Santi kumara sebagai kelompok eksperimen yang berjumlah 30 anak dan TK Karya Sandi Utama sebagai kelompok kontrol yang berjumlah 26 anak. Data kemampuan sains anak dikumpulkan dengan metode observasi. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan analisis statistik deskriptif dan statistik inferensial (uji-t). Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan pendekatan pembelajaran eksplorasi lingkungan sekitar terhadap kemampuan sains anak taman kanak- kanak (t=18,496, p=0,000). Dengan demikian maka H0 ditolak dan H1 diterima. Berdasarkan hal tersebut dapat disimpulkan bahwa pendekatan pembelajaran eksplorasi lingkungan sekitar berpengaruh terhadap kemampuan sains anak taman kanak- kanak.
Kata Kunci : Eksplorasi lingkungan sekitar, kemampuan sains

This study aims to determine the influence of the approach to learning the exploration of the surrounding environment to the science abilities of kindergarten children. This study is a quasi-experimental with non-equivalent pretest and posttest control group design. The sample of this study is the child of group B at TK Santi Kumara as an experimental group of 30 children and TK Karya Sandi Utama as a control group of 26 children. Data on children's science abilities are collected by observation method. The data obtained were analyzed using descriptive statistical analysis and inferential statistics (t-test). The results of the study showed that was a significant influence on the approach to the exploration of the environment around the ability of children in kindergarten (t=18,496, p= 0,000). Thus H0 is rejected and H1 is accepted. Based on this, it can be concluded that the environmental exploration learning approach influences the ability of science in kindergarten children.
keyword : Exploration of the surrounding environment, science ability

Downloads

Published

2019-07-26

How to Cite

., K. R. D., ., D. I. K. G., & ., M. M. S. M. (2019). PENGARUH PENDEKATAN PEMBELAJARAN EKSPLORASI LINGKUNGAN SEKITAR TERHADAP KEMAMPUAN SAINS ANAK TAMAN KANAK- KANAK. Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Undiksha, 7(3), 215–225. https://doi.org/10.23887/paud.v7i2.18997

Issue

Section

Articles

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>